Tiga Terduga Pembunuh Oneng Ditangkap

Kalau kami tidak ikut, kami akan dikapak Fb. Sebab itu, kami ikut serta meski tidak separah Fb

Editor: Sudarwan

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Tiga pemuda yang diduga ikut menganiaya Oneng hingga tewas di kawasan Lapangan Golf Palembang, Minggu (20/10/2013), dini hari berhasil dibekuk tim reskrim Polsekta IT II Palembang, Minggu (20/10/2013) pagi.

Diakui ketiganya, yakni Fr (14), R (13), dan Il (14), mereka hanya ikut serta menganiaya karena diancam oleh seorang pelaku lainnya, Fb (DPO).

"Kalau kami tidak ikut, kami akan dikapak Fb. Sebab itu, kami ikut serta meski tidak separah Fb," kata ketiganya, Senin (21/10/2013).

Dilanjutkan ketiganya, beberapa jam sebelum kejadian, Fb terlibat keributan dengan sekelompok suporter SFC yang lain. Karena takut dengan kapak dan benda-benda tajam yang dibawa Fb, kelompok itu kabur.

Tak lama, Oneng bersama seorang temannya melintas di lokasi. Melihat itu, Fb berkoar bahwa Oneng dan temannya salah satu kelompok yang tadi ribut dengan Fb. Oneng yang terjatuh dari motor langsung dikapak kepalanya oleh Fb. Tak lama, cukup banyak rekan Fb yang ikut memukuli Oneng hingga Oneng tewas.

"Kami tidak tahu kalau dia tewas. Kami langsung kabur usai kejadian itu," kata ketiganya.

Kapolsekta IT II Palembang, Kompol Yoga Saputra, melalui Kanit Reskrim, Iptu Sabur, membenarkan penangkapan itu.

Ketiga pelaku yang seluruhnya masih berstatuskan pelajar SMP kini sudah diamankan di Mapolsekta IT II Palembang.

"Kita akan mencari keberadaan Fb," kata Sabur.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved