Kendaraan "Merayap" Samping Proyek Fly Over Jakabaring

Suasana siang hari arus lalulintas di jalanan kota metropolis Palembang mulai padat kendaraan.

Penulis: Welly Hadinata | Editor: Sudarwan

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Suasana siang hari arus lalulintas di jalanan kota metropolis Palembang mulai padat kendaraan. Bahkan di sebagian jalan protokol terjadinya adanya penumpukan kendaraan, lantaran siang hari merupakan jam sibuk.

Dari pantauan Sripoku.com, Senin (21/10/2013), tampak kondisi jalan di sepanjang Jalan Ryacudu Jembatan Ampera padat kendaraan. Namun padatnya kendaraan tidak terjadi kemacetan. Arus lalulintas berjalan lancar dan terkendali.

Tampak arus lalulintas tepatnya di samping pembangunan fly over Jakabaring Seberang Ulu padat kendaraan. Terutama arus lalulintas kendaraan yang hendak ke arah Plaju, Kertapati dan Jakabaring yang padat kendaraan. Sejumlah kendaraan yang melintas pun terpaksa merayap.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved