Breaking News

Baru Sembilan Daerah Peduli HIV/AIDS

Perlu adanya kesadaran, rasa kemanusiaan serta jiwa sosial yang tinggi dari seluruh elemen masyarakat dalam upaya menanggulangi

Penulis: Tarso | Editor: Sudarwan

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Berdasarkan hasil evaluasi dan monitoring yang dilaksanakan di 15 Kab/Kota se-Sumsel tahun 2013, masih banyak daerah yang belum terbentuk Lembaga Komisi Penanggulangan HIV/AIDS. Bahkan baru ada sembilan kabupaten/kota yang peduli mau memberikan pelayanan klinik untuk HIV/AIDS.

Hal ini terungkap dalam acara rapat koordinasi (Rakor) penanggulangan HIV/AIDS yang diselenggarakan Pemprov Sumsel di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Kamis (3/10/2013) malam.

Asisten III, Setda Provinsi H Ahmad Najib saat membuka Rakor ini mengatakan bahwa perlu adanya kesadaran, rasa kemanusiaan serta jiwa sosial yang tinggi dari seluruh elemen masyarakat dalam upaya menanggulangi dan memberantas meningkatnya penyebaran HIV/AIDS tersebut.

Ahmad Najib mengakui meskipun tugas ini tidak mudah tetapi merupakan pekerjaan yang mulia.

Tags
HIV/AIDS
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved