Update SFC

SFC Takluk 1-6 di Kandang Barito Putra

Sriwijaya FC harus malu di kandang Barito Putra, Stadion Demang Lehman, Banjarmasin, Kalimantan Selatan dengan skor 6-1.

Editor: Soegeng Haryadi

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Sriwijaya FC harus malu di kandang Barito Putra, Stadion Demang Lehman, Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), Rabu (18/9) dengan skor 6-1.

Dikutip dari Flashscore.com, babak 1 pertandingan menghasilkan skor 5-0, dengan pencetak gol Coulibaly pada menit 1 dan 25, Konate pada menit 40, Mirzamah R pada menit 41 dan pada injury time, Mukminin menutup babak 1 pertandingan.

Pada babak kedua, Sriwijaya FC mampu menyarangkan golnya melalui kaki Dzumafo 86 melalui tendangan pinalty. Gol kembali tercipta dikaki pemain lawan, Septa haryanto menit 89. Hingga pertandingan usai, SFC takluk di kandang lawan dengan skor 6-1. (TS)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved