HUT Kemerdekaan RI
Amiruddin Inoed dan Staf Dengarkan Pidato SBY
Bupati Banyuasin Amiruddin Inoed dan jajaran Pemkab Banyuasin mendengarkan pidato kenegaraan Presiden SBY di DPRD Banyuasin.
Penulis: Saifudin Zuhri | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, PANGKALANBALAI - Bupati Banyuasin H Amiruddin Inoed beserta staf dan jajaran mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dalam HUT RI.
Mendengarkan pidato kenegaraan presiden tersebut dilakukan di DPRD Banyuasin, Kamis (16/8/2012).
Mendegarkan pidato tersebut melalui layar televisi LCD yang dipasang di ruang rapat paripurna DPRD Banyuasin.
Ketua DPRD Banyuasin H Agus Salam mengatakan, mendengarkan pidato presiden tersebut merupakan rangkaian dari peringatan HUT RI.
"Dalam acara ini semua unsur Muspida hadir, termasuk anggota dewan serta veteran," katanya.
Setelah kegiatan mendengarkan pidato kenegaraan dari presiden, langsung dilanjutkan dengan pengukuhan anggota Paskibraka oleh Bupati Banyuasin serta disaksikan semua peserta rapat paripurna yang hadir.