SEA Games XXVI 2011

Wanggai tak Peduli Soal Top Skorer

Bomber tim nasional Indonesia U-23, Patrich Wanggai, tak memikirkan masalah top skorer. Baginya, yang terpenting kemenangan buat Indonesia.

Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, JAKARTA - Bomber tim nasional Indonesia U-23, Patrich Wanggai, tak memikirkan masalah top skorer. Baginya, yang terpenting kemenangan buat Indonesia.

Patrich Wanggai total telah mengemas lima gol di ajang SEA Games XXVI. Terbuka lebar peluang penyerang asal Papua itu menjadi pencetak gol terbanyak di ajang dua tahunan ini. Wanggai kembali menunjukkan dirinya sebagai  penyerang haus gol saat tampil dalam babak semifinal melawan Vietnam, Sabtu (19/11/2011). Dalam pertandingan yang berakhir kemenangan 2-0 untuk Indonesia tersebut, Wanggai menyumbang satu gol pada menit ke-61.

Gol tersebut sangat fantastis. Patrich yang dipercaya melakukan eksekusi tendangan bebas sukses mengirimkan bola masuk ke sudut kiri bawah gawang Tran Buu Ngoc. Ini kali kedua Wanggai mencetak gol dari tendangan bebas. Sebelumnya, dia mencetak gol dari tendangan bebas saat membungkam Kamboja 6-0 pada babak penyisihan grup.

Wanggai mengaku bersyukur bisa mencetak gol dalam pertandingan lawan Vietnam. "Aku bersyukur kepada Tuhan. Itu semua berkat Tuhan. Ada kepercayaan diri bahwa bisa cetak gol melalui tendangan bebas," jelas Wanggai usai pertandingan.

Meski begitu, Wanggai tidak terlalu memikirkan soal tambahan pundi-pundi gol pada final nanti. Yang terpenting baginya adalah kemenangan sehingga Indonesia bisa meraih medali emas.

"Aku tidak terlalu memikirkan soal top skor. Tidak terlalu menargetkan jadi top skor, cuma kami berusaha agar Indonesia menang. Aku juga tidak berjanji mencetak gol di final tetapi yang jelas aku akan berbuat yang terbaik," tegasnya.
Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved