Breaking News

SEA Games XXVI 2011

Soft Tenis Persembahkan Emas

Soft Tenis Indonesia untuk kelompok perorangan ganda putra maupun putri mempersembahkan emas.

Penulis: Arief b Rohekan | Editor: Soegeng Haryadi
zoom-inlihat foto Soft Tenis Persembahkan Emas
SRIPOKU.COM/ARIEF B ROHEKKAN
Prima dan Edi, atlet dari Indonesia yang mendapatkan emas pada cabang soft tenis, Minggu (20/11/2011)
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Soft Tenis Indonesia untuk kelompok perorangan ganda putra maupun putri mempersembahkan emas. Pertandingan tersebut digelar di Lapangan Tenis Bukit Asam, Jakabaring Sport City.

Pasangan ganda putra soft tenis Indonesia, Prima dan Edi, memastikan mendapatkan emas setelah di partai final menundukan ganda dari Thailand, Worranun dan Sakan dengan skor 5-2,  Minggu (20/11/2011).

Sedangkan perunggu diraih tim ganda asal Thailand lainnya, Sorachet dan Pee serta tim ganda Philipina, Joseph dan Jhomar.

Perolehan medali emas bakal bertambah pada soft tenis setelah di ganda putri memastikan All Indonesian Final antara pasangan Wukir dan Mayarosa menghadapi Dwi dan Julia.
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved