Jamnas Pramuka Teluk Gelam

SBY: Salam Ya Buat Keluarga di Rumah

Rombongan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meninggalkan Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam, Kabupaten OKI, Sabtu (2/7/2011) pukul 18.10.

Penulis: Mat Bodok | Editor: Vanda Rosetiati
zoom-inlihat foto SBY: Salam Ya Buat Keluarga di Rumah
SRIPOKU.COM/MAT BODOK
Presiden SBY bersama rombongan meninggalkan Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam, OKI, pukul 18.10, Sabtu (2/7/2011)
SRIPOKU.COM, TELUK GELAM – Rombongan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meninggalkan Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sabtu (2/7/2011) pukul 18.10.


Presiden SBY didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono menaiki kendaraan
bernomor polisi RI 1. Presiden SBY sempat melambaikan tangannya berulang kali kepada 30 ribuan peserta dan para wartawan sebelum menaiki kendaraan.
Presiden SBY pun sempat melontarkan salam untuk seluruh keluarga anggota Pramuka.


“Salam ya buat keluarga di rumah,” kata Presiden SBY seraya
melambaikan tangan. Begitu juga Ibu Negara Ani Yudhoyono melontarkan
senyum dan melambaikan tangannya.


Malam ini Presiden SBY bersama rombongan dijamu makan malam di Rumah Dinas Bupati OKI, H Ishak Mekki.
Mat Bodok

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved