Gurihnya Pindang Baung RM Serasan Sekate Sekayu
Pindang baung sungai yang hanya bisa ditemui di Rumah Makan (RM) Serasan Sekate Sekayu (S3).
Penulis: Eko Adiasaputro | Editor: Vanda Rosetiati
RM
S3 ini terletak di pinggir jalan utama Kol Wahid Udin tidak jauh dari
kawasan perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muba. Meski baru
berdiri pertengahan tahun lalu, S3 ini sangat ramai dikunjungi pelanggan
karena beragam pilihan menu yang tersedia dengan rasa yang khas.
Pindang
baung salai atau pindang baung segar menjadi dua menu masakan yang
diandalkan di antara beberapa menu lainnya. Sebab selain harganya
relatif terjangkau atau Rp 25 ribu per porsinya, cita rasanya pun khas.
Gurih dan lembut daging baung dengan resapan bumbu yang diracik khusus
pemiliknya, membuat mulut tak mau berhenti mengunyah. Begitulah gambaran
kecil dari sensasi rasa dua masakan bahan olahan yang sama namun
dengaan tampilan dan rasa berbeda ini.
Nikmatnya rasa gurih ikan
baung salai yang direndam dengan kuah pindang ini semakin terasa jika
dikombinasikan dengan pemandangan indah hamparan sawah yang terdapat di
sekitar. Semari makan, pengunjung S3 bisa melihat aktivitas petani yang
mengurus sawah mereka. Tidak hanya itu, karena di depan S3 juga terdapat
rawa, pada sore hari akan banyak warga yang memancing di sana.
Asep,
yang datang bersama Bambang dan Hary Caniago untuk menikmati menu ini
mengungkapkan, rasa gurih bercampur pedas dari kuah ikan salai serta
daging ikan yang empuk mampu menimbulkan sensasi tersendiri di lidah.
Sejak awal disajikan, menu dimaksud sudah menggoda indra penciuman.
Harum kembang kemangi yang dipadukan dengan aroma campuran berbagai
bahan tambahan lainnya seperti lengkuas, tomat, dan mentimun sangat
kentara hingga memaksa lidah untuk segera mencicipinya.
“Hmmm,
mantap. Meski saya dengar ikan salai ini dibeli dari pasar, tapi sistem
pengolahannya menjadi hidangan ini luar biasa. Tak ada yang tersisa di
piring saya,” kata Sardinan, diiringi acungan jempol dua temannya, Hary
Caniago dan Bambang.
Pemilik RM S3, Maryanto mengatakan, di
antara menu lain yang tersedia, pindang ikan baung salai dan baung segar
memang paling difavoritkan pengunjung. Biasanya, hidangan ini dipadukan
dengan berbagai tambahan menu lain seperti sambal remis dan lalap yang
terdiri dari kacang, mentimun, pete, itisan tomat dan lainnya. Sebagai
penutup pihaknya juga menyediakan aneka minuman baaik berupa kopi atau
the, maupun beragam jus.
“Yang suka warna merah, kita punya jus
wortel. Kalau suka kuning, kita juga punya jus mangga. Yang pasti
tinggal pesan saja, cuma Rp 5.000,” ujarnya.
* Bahan Masakan Pindang Baung Salai
Ikan baung salai, cabai, bawang merah, bawang putih, laos dan kunyit.
* Bahan Masakan Pindang Baung
Ikan Baung, cabai, bawang merah, bawang putih, laos, kunyit dan asam jawa.
Menu Lain RM S3
• Pindang tulang sapi
• Pindang ikan patin
• Ayam goreng kampung
• Ayam bakar kampung
• Ikan bakar
• Ikan goreng
• Brengkes ikan patin
• Aneka jus (mangga, melon, jeruk, wortel, tomat, alpukat, dll).