Berita Pagaralam
Berita Pagaralam: Alpian Sebut Santri Merupakan Pionir Perdamaian di Indonesia
Dalam peringatan Hari Santri Nasional ke 3 Walikota Pagaralam Alpian Maskoni menjadi Inspektur Upacara (Irup).

Berita Pagaralam: Alpian Sebut Santri Merupakan Pionir Perdamaian di Indonesia
Laporan wartawan Sripoku.com, Wawan Septiawan
SRIPOKU.COM, PAGARALAM - Dalam peringatan Hari Santri Nasional ke 3 Walikota Pagaralam Alpian Maskoni menjadi Inspektur Upacara (Irup).
Upacara peringatan hari Santri Nasional yang bertajuk "Bersama Santri Damailah Negeri" digelar di Pondok Pesantren Salafiyah Darul Hikam, Kelurahan Bangun Rejo Kecamatan Pagaralam Utara, Senin (22/10/2018).
Menteti Agama Republik Indonesia dalam amanatnya yang dibacakan Walikota Pagaralam, Alpian mengajak seluruh santri untuk turut berperan aktif dalam pembangunan terutama Ahlaq dan mental di Indonesia pada umumnya dan Pagaralam pada khususnya.
"Peran santri dalam mengisi pembangunan Indonesia sangat besar, untuk itu santri harus memberi contoh dan menjadi teladan bagi masyarakat agar menjadi pribadi yang religius dan cinta tanah air," ujarnya.
Dilanjutkannya, dalam peringatan hari santri ini juga akan menjadi momentum mempertegas peran santri sebagai pionir perdamaian dalam spirit beragama di Indonesia.
"Saya berharap para santri akan membawa semangat nasionalisme dan religius agar pemerintahan, agama dapat berjalan beriringan serta berimbang secara bersamaan," katanya.
Pantauan Sripoku.com, Senin (22/10/2018) menyebutkan, acara dihadiri ratusan santri dari berbagai perguruan dan pesantren di Kota Pagaralam, Aparatur sipil negara, unsur forum pimpinan daerah, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat tersebut berlangsung khidmat.
Hadir dalam upacara tersebut Asisten 1 Rahmad madroh, Kemenag H Win hartan, Kapolsek Pagaralam Utara AKP Herry Widodo, pimpinan pondok pesantren daarul kutub El-gontori dan Rumah tahfidz hafal Al Quran Ustadz H Muhaimin serta para santri peserta upacara peringatan Hari santri yang ke-3.
-
Harga Jual Tomat di Tingkat Petani Hanya Rp 500, Petani Tomat di Pagaralam Mengeluh dan Rugi
-
Kondisi Cuaca di Puncak Gunung Dempo Sedang Ekstrem, Berikut Penjelasan Petugas Pos Pemantau GAD
-
Tim Gabungan Evakuasi Enam Pendaki di Jalur Cadas Gunung Dempo, Begini Kondisinya Saat Ditemukan
-
BREAKING NEWS : Rombongan Pendaki Asal Jambi Terkena Hipotermia di Gunung Dempo Pagaralam
-
Petani Cabai di Pagaralam Bak Sudah Jatuh Tertimpa Tangga. Harga Jual Anjlok Diserang Penyakit Pula