Berita Palembang

Siap Amankan Asian Games 2018 Di Palembang, Polresta Palembang Gelar Tactical Floor Game

Agar kota Palembang Kondusif dan aman saat perhelatan Asian Games 2018, 18/8/2018, mendatang

Penulis: Andi Wijaya | Editor: Siti Olisa
SRIPOKU.COM/ANDI WIJAYA
Agar kota Palembang Kondusif dan aman saat perhelatan Asian Games 2018, 18/022018, mendatang, Kapolresta Palembang Kombes Pol Wahyu Bintono Hari Bawono, Waka Polresta Palembang, AKBP Prasetyo, Kabag Ops Kompol Maruly, berserta pada Kasat dan Jajaran mengelar Tactical Floor Game (TFG), Kamis (09/8), sore di halaman apel, Polresta Palembang. 

Laporan wartawan Sripoku.com, Andi Wijaya

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Agar kota Palembang Kondusif dan aman saat perhelatan Asian Games 2018, 18/8/2018, mendatang, Kapolresta Palembang Kombes Pol Wahyu Bintono Hari Bawono, Waka Polresta
Palembang, AKBP Prasetyo, Kabag Ops Kompol Maruly, berserta pada Kasat dan Jajaran mengelar Tactical Floor Game (TFG), Kamis (09/8), sore di halaman apel, Polresta Palembang.

Dimana dalam simulasi ini diketahui, skenario dibuat menjadi 4 skenario. Skenario 1 terjadi unras di depan hotel novotel, tanggal 09/08/2018, pengamanan hotel novotel, personil melaksakan pamka dan Pamtup.

Mengetahui massa semakin bertambah banyak kapolsek IT II, selaku penanggung jawab wilayah melaporkan situasi kepada kasubsatgas hotel Kompol Irbat.

Kemudian Kasubsatgas mengambil langkah, melaporkan situasi kepada pos Terpadu dan Kabag Ops dan melaporkan situasi kepada wakapolresta selaku Kasatgas pam wil Asian games XVIII tahun 2018, singkat cerita,
PHH brimob beserta AWC tiba di hotel dan langsung membentuk formasi, situasi sudah kembali kondusif.

Lalu, PHH brimob membentuk formasi dan melaksanakan lintas ganti, awc stadby dibelakang PHH, brimob, kemudian melakukan pendorongan dan pencerai beraian massa, serta melakukan penyemprotan ke arah massa.

Selain itu, skenario 2, kebakaran di hotel aryaduta, skenario 3 unras di kantor inasgoc dan skenario 4, delegasi sakit jantung.

Pantuan Sripoku.com, terlihat sejumlah personil terdiri dari perwira dan anggota terlihat serius melihat setumpuk boneka prajurit yang tersusun rapi, lengkap dengan sejumlah miniatur berupa kendaraan
terbentang diatas selembar spanduk.

Sesekali, Kabag Ops Polresta Palembang, Kompol Maruly Pardede, menerangkan dan menggeser tumpukan miniatur prajurit tersebut.

Kegiatan ini, merupakan bentuk simulasi strategi pengamanan mengunakan Tactical Floor Game (TFG) dalarm rangka simulasi pengamanan asian games di kota palembang dan Kontijensi.

"Kegiatan ini merupakan rangkaian pengamanan asian games, dan kontijensi. Disini kita memberikan berbagai pelatihan dan arahan kepada seluruh para perwira termasuk para anggota melalui permainan TFG," Ungkap Kapolresta Palembang, Kombes Pol Wahyu Bintono Hari Bawono, didampingi Waka Polresta Palembang, AKBP Prasetyo dan Kabag Ops Kompol Maruly Pardede.

Dalam simulasi mengunakan TFG ini, untuk antisipasi kerusuhan massa dan kontijensi, lanjut Kapolresta Palembang, diharapkansetiap pihaknya, para Kasat, perwira dan anggota yang mendapatkan tugas,

dapat mengetahui peran dan tugasnya saat harinya. Apakah itu Kapolsek, Kasat maupun peran dari anggota sebagai pengendali massa. Apa saja tindakan yang harus dilakukan sehingga masing-masing anggota sudah tahu tugas dan tanggungjawabnya bila dilapangan.

"Persiapan ini bukan hanya untuk asian games saja, Namun untuk antisipasi kontijensi dalam artian kerusuhan masa, serta kejahatan Jalanan dan kontijensi. Selain itu, kegiatan ini juga untuk disiapkan untuk rangkaian pelatihan Gabungan dengan Polda sumsel," ungkapnya.

Sedangkan, Wadanpas Gegana Mabes Polresta, dan Dansatgas Asian Games, Kombes Pol Setyo Boedi mengatakan, pihaknya ke Polresta Palembang, untuk melihat TFG dalam rangka kesiapan pengamanan asian games 2018, di Palembang.

"Kami kesini dari kops Brimob memback-Up, melakukan tugas dalam pengamanan Asian games, nah kegiatan TFG tadi saya anggap sudah Bagus, dimana melatih anggota-anggota dalam melaksakan tugasnya ditempat
masing masing," Ungkapnya Singkat.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved