Ini Perbedaan Durian di Indonesia dengan Durian Negara ASEAN Lainnya. . .
Eje Kim, profesor ahli geologi dari Seoul National University Korea ini sejak 1997 telah berkeliling negara-negara di Asia Tenggara

Sementara di Malaysia, durian juga cukup banyak. Poin yang paling menarik untuknya ialah amat banyak olahan durian di sana. Mulai permen durian, kripik durian, cokelat durian, bahkan yang tidak masuk akal seperti sabun durian.
"Ragam olahan durian di Malaysia belum cukup bagi saya untuk menikmati durian seutuhnya. Itu tidak segar dan sudah terlalu banyak campuran," pekiknya.
Hanya durian Musang King dan beberapa jenis yang membuatnya suka akan citarasa durian Malaysia.
Untuk Thailand, menurutnya jenis durian di sana hanya ada satu yang layak yaitu durian Bangkok. Ia merasa bosan berlama-lama di Thailand untuk mencicipi durian.
"Di Thailand ada kafe durian terkenal, dari Malaysia. Namanya Musangking cafe, tapi rasa duriannya tidak enak. Seperti ubi manis. Namun mereka (warga Thailand) suka," ujarnya.
Indonesia ialah negara terakhir yang ia eksplor duriannya. Ia menemukan jenis durian yang amat beragam, bahkan hingga kini ia telah mengunjungi berbagai kota dari Aceh hingga Papua, tapi belum semua jenis telah ia coba.
"Durian Indonesia sangat beragam, memiliki kandungan minyak yang berbeda, tekstur yang berbeda, aroma berbeda, dan rasa yang berbeda dari ekosistem yang berbeda," ucapnya.
Durian Indonesia memiliki karakteristik yang khas di setiap jenisnya. Tidak seperti di Malaysia, yang terlalu banyak rekayasa generik, perbedaannya menurutnya kurang alami.
"Durian Indonesia masih amat alami, banyak di hutan-hutan yang enak. Seperti wine terbaik yang berasal dari perkebunan kecil, bukan industri massal yang sudah banyak rekayasa," tutupnya dalam pertanyaan tersebut.
Penulis: Muhammad Irzal Adiakurnia
Berita Ini Sudah Diterbitkan di Situs http://travel.kompas.com/dengan Judul:
Ini Perbedaan Durian di Indonesia dengan Negara ASEAN Lainnya...
-
Tidak Dilepas Klub Malaysia, Saddil Ramdani Batal Bela Timnas U-22 Indonesia
-
Pencarian ABK asal Malaysia yang Terjatuh dan Hilang di Sungai Musi Kembali Dilanjutkan
-
Bahaya Konsumsi Buah Durian
-
Video Cara Membuat Pepes (Brengkes) Tempoyak Ikan Patin Lezat dan Nikmat
-
Dalam Kompetisi Robot, Siswa SMKN 2 Palembang Taklukan Asia Tenggara