Anjing Ini Memberontak Saat Dibawa Seorang Wanita, Lihat Apa Yang Terjadi Kemudian
Salah satu hal paling menakjubkan dari seekor anjing adalah hewan yang satu ini tidak pernah merasa ragu atau takut ketika ingin...
Penulis: Ahmad Sadam Husen | Editor: Ahmad Sadam Husen
Laporan wartawan Sriwijaya Post, Ahmad Sadam Husen
SRIPOKU.COM -- Salah satu hal paling menakjubkan dari seekor anjing adalah hewan yang satu ini tidak pernah merasa ragu atau takut ketika ingin mengungkapkan perasaannya akan sesuatu.
Saat sedih, anjing bisa menunjukkannya, seperti juga saat bahagia.
Saat bahagia, seekor anjing juga bisa menunjukkan kalau dirinya sedang bahagia.
Hal serupa juga dilakukan seekor anjing bernama Zelda dalam sebuah video yang belum lama in iberedar di dunia maya.
Zelda menunjukkan perasaaan riang dan sangat gembira tatkala dipertemukan lagi dengan majikannya Matt.
Keduanya diketahui sempat terpisah cukup lama, yakni selama dua minggu, seperti dilansir dari Newsner.
Zelda terlihat sangat bahagia ketika melihat majikan yang disayangnya sudah duduk menunggunya.
Saat dibawa seorang petugas, Zelda awalnya tampak memberontak seolah tahu kalau hal baik akan segera ia temui.
Namun ketika melihat Matt yang membentnagkan tangannya, anjing lucu ini langsung melompat ke arah sang majikan dan memeluknya dengan penuh kasih sayang.
Ekornya pun berkibas tanpa henti saat sang majikan mengelus kepalanya.
Hubungan erat antara Matt dan Zelda membuktikan bahwa manusia dan hewan sebenarnya bisa saling menyayangi satu sama lain. (Animal Bible)
VIDEO :
